Liputan6.com, Jakarta – Pada Kamis, 6 Juni 2024, beredar video yang memperlihatkan sekuriti Plaza Indonesia diduga memukul seekor anjing penjaga.
Video ini dengan cepat menjadi viral dan diunggah ulang oleh banyak pihak, termasuk komunitas pencinta hewan dan selebriti seperti Robby Purba.
Anjing penjaga yang terlihat dalam video itu adalah Fay, seekor Belgian Malinois betina berusia dua tahun. Aksi sekuriti pukul anjing tersebut memicu kemarahan di kalangan netizen, yang menganggap tindakan tersebut sangat berlebihan dan berpotensi melukai anjing.
Menanggapi insiden ini, Plaza Indonesia bersama vendor sekuriti terkait segera mengeluarkan permintaan maaf dan memberikan update mengenai kondisi Fay. Anjing tersebut segera diperiksa oleh dokter hewan untuk memastikan kesehatannya.
“Setelah melakukan pemeriksaan, secara fisik tidak ditemukan adanya memar, benjol, atau pendarahan,” kata seorang pria yang diduga dokter hewan bernama Caesar dikutip Health Liputan6.com dari video TikTok Plaza Indonesia pada Jumat, 7 Juni 2024.
Setelah dilakukan beragam pemeriksaan, dokter juga dapat memastikan bahwa kondisi Fay masih dalam keadaan sehat dan tidak terdapat cedera.
Buntut dari kasus ini, sekuriti yang diketahui bernama Nasarius tersebut pun dipecat dari pekerjaannya. Selang beberapa jam kemudian, muncul video klarifikasi dari Nasarius serta permintaan maaf secara pribadi.
Sebelumnya, pihak kepolisian juga turut terlibat dalam melakukan investigasi kasus pemukulan terhadap anjing Plaza Indonesia tersebut.